Gegerkan Warga,Penemuan Jasad Bayi Di Kantong Plastik

  • Whatsapp

BATAM – Warga Tanjung Sengkuang kota Batam digegerkan dengan adanya penemuan jasad bayi terbungkus kantong plastik berwarna merah.

Kantong plastik itu terdampar di pinggiran pantai Tanjung Sengkuang, tidak jauh dari Pelabuhan Pendi.

Jasad bayi malang tersebut ditemukan seorang nelayan yang hendak berlabuh di pinggiran pantai Tanjung Sengkuang Dalam, RT 01 RW 01 Kelurahan Tanjung Sengkuang, Kamis, (29/4/2021).

“Jasad pertama kali ditemukan seorang nelayan bernama Acok sekitar pukul 7.35 WIB.

Acok menemukan jasad bayi malang itu saat hendak menyandarkan perahunya ke bibir pantai,” ujar salah satu warga setempat bernama Marida (23) kepada awak media

Kapolsek Batu Ampar, AKP Salahuddin saat dikonfirmasi ia membenarkan penemuan jasad bayi tersebut.

“Iya betul, tadi pagi ada laporan dari warga Tanjung Sengkuang atas penemuan jasad bayi di pinggir pantai Tanjung Sengkuang Dalam,” ujar Salahuddin.

Benar jasad bayi yang ditemukan oleh seorang warga Sengkuang Dalam tersebut berjenis kelamin laki-laki yang diperkirakan masih berumur hitungan hari.

Hal ini berdasarkan tali pusar yang masih menempel di jasad bayi malang tersebut.

Guna penyelidikan Jasad bayi tersebut sudah dievakuasi oleh polisi ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri guna dilakukan autopsi,”kata Salahuddin.(Dewi)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *