NIAS SELATAN – Ketua DPRD Nias Selatan Elisati Halawa ST dan Para Anggota DPRD Nias Selatan menggelar turnamen futsal dan Volley dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda.
Adapun kegiatan tersebut diadakan di Lapangan E Kawan desa Hilimaera kecamatan Ulunoyo.
Ada pun kegiatan dilakukan dari tanggal 26 September – 28 Oktober 2021 dan pembukaan dimulai dari tanggal 26 September di Hadiri Elisati Halawa ST (Ketua DPRD Nias Selatan), Ketua Umum E- Kawan Martinus Laia S.Ag dan Sekretaris E-Kawan dan Kordinator Lapangan Apolonius Halawa.
Saat ditemui di lokasi tempat pertandingan,Ketua DPRD Nias Selatan Elisati Halawa ST mengatakan ”kompetisi futsal ini sebagai upaya dalam mewujudkan masyarakat yang sehat”ucap Elisati yang membuka acara tersebut.Kamis(14/10/2021)
Total hadiah yang diperebutkan mencapai 30 juta rupiah yang nantinya akan dibagi sesuai kategori pemenang.
“Selain itu dengan adanya kompetisi ini kami mencari bibit-bibit unggul untuk bidang olahraga,”Ujar Elisati.
Dalam sambutannya,Ketua DPRD Nias Selatan mengajak agar para peserta untuk menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas.
Elisati menyebut, nilai utama dalam penyelenggaraan ini bukanlah mencari siapa yang jadi juara,tapi memupuk kebersamaan dan menjaga kesehatan untuk meningkatkan imun tubuh di tengah pandemi corona.
Turnamen futsal dan Volley tahun ini diselenggarakan untuk mencari bibit olahraga. Selain itu, kegiatan futsal dan Volley diadakan untuk mengisi kegiatan positif.
“Semoga nantinya dengan digelarnya Turnamen Futsal dan Volley ini, dapat membentuk pemain-pemain terbaik,” harap Elisati.(Yosua)