Lapor Pak Kapolda Sumut, Lokalisasi Narkoba dan Judi di Jermal 15 Medan Kok Bisa Bebas Beroperasi

  • Whatsapp

MEDAN -Lokalisasi Narkoba jenis Sabu, Ekstasi dan Ganja serta judi jenis ketangkasan di kawasan Jermal 15 Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang yang notabene masuk wilayah hukum Polsekta Percut Sei Tuan (Berbatasan dengan Kecamatan Medan Area Kota Medan) hingga saat ini masih bebas beroperasi.

Hal ini tentu memunculkan pertanyaan masyarakat Karena, secara logika tidak mungkin aparat penegak hukum khususnya kepolisian tidak mengetahuinya.

” Atau polisinya memang ikut main,” ujar salah seorang warga yang menolak disebutkan namanya kepada tim investigasi media Target 24 Jam, Kamis (3/8/2023).

Menurutnya, kecurigaan warga bahwa ada oknum polisi yang ikut bermain di dalam tentu bukan tanpa dasar.

” Coba aja abang bayangkan dan nilailah sendiri. Hari ini digerebek, besoknya buka lagi. Dan setiap kali akan ada penggerebekan pasti bocor duluan. Nah, kalau kami menyebutnya gerebek tipu tipu,” ucapnya.

Ditambahkannya, jika aparat penegak hukum khususnya kepolisian tidak segera bertindak tegas, dipastikan korban akan terus bertambah banyak. Dan tentunya berdampak kepada kamtibmas.

” Kami mohon kepada Kapolda yang baru Bapak Irjen Agus segera bertindak tegas terhadap para oknum yang nekat menjalankan bisnis haram beromset ratusan juta per hari ini,” pungkasnya.

Sementara itu Kabid Humas Poldasu, Kombes Pol Hadi Wahyudi saat coba dikonfirmasi mengatakan akan segera meng-cek lokasi.

” Nanti kita cek,” jawabnya singkat melalui sambungan telepon.

(Team/Marwan.L)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *