Polisi Dilempari Batu dan Kayu Oleh Pendemo Di Depan Gedung DPRD Sumut

  • Whatsapp

MEDAN – Demonstrasi penolakan Omnibus Law Cipta Kerja di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Utara, Jalan Imam Bonjol, Medan berakhir ricuh.Kamis(8/10/2020)

Sejumlah elemen organisasi buruh dan mahasiswa yang menggelar aksi demonstrasi penolakan Omnibus Law Cipta Kerja melempari petugas keamanan yang sedang berjaga di gedung DPRD Sumut dengan batu dan kayu.

Kepolisian yang sebelumnya siaga di luar Gedung terpaksa mundur dan masuk ke dalam gedung DPRD Sumut. Kepolisian berusaha untuk menenangkan massa agar tidak bertindak anarkis.

Kapolrestabes Medan, Kombespol Riko Sunarko yang mendapati situasi itu melalui pengeras suara meminta agar massa tidak anarkis.

“Sampaikan aspirasi dengan tertib, jangan ada yang anarkis, semuanya bersabar. Kalian akan diterima oleh anggota DPRD Sumut.Sebentar lagi akan ada perwakilan yang menerima kalian”, ujar Riko.(Firman)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *