Management PTPN IV Unit Bukit V Lakukan Pembiaran Pembuatan Kolam Pancing di Areal HGU

  • Whatsapp

SIMALUNGUN – Lahan Tanah milik negara yang dikelola oleh perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PTPN IV diduga jadi ajang bisnis oleh oknum – oknum tertentu, dimana areal HGU yang dikelola oleh Managemen PTPN IV Unit Bukit Lima tepatnya di Afdeling 1 (Satu) dan afdeling V (lima) telah beralih fungsi menjadi areal kolam pemancingan ikan.

Pantauan media online target24jam.com di lokasi, Rabu(19/05/2021) areal lahan yang seharusnya dioptimalkan manfaatnya untuk meningkatkan hasil produksi ternyata telah beralih fungsi berubah menjadi kolam pemancingan ikan dan tidak ditanami pohon kelapa sawit.

Read More

Asisten Afdeling 1 dan asisten afdeling 5 Unit Kebun Bukit Lima saat dikonfirmasi sedang tidak berada dikantor, “asisten lagi kelapangan bang, “ucap salah seorang staff dikantor tersebut saat ditemui.

Manager PTPN IV Unit Bukit V Bernat Purba saat dikonfirmasi melalui pesan Aplikasi Whatshaap mengatakan kalau terkait kolam pancing memang kita ketahui keberadaannya bang agar Hancak tidak semak, karena daerah rawa dan semak. Karyawan tidak perlu jauh² meninggalkan kebun karena alasan hobbi memancing apalagi kalau kita butuhkan karyawan tersebut diluar jam dinas. Hanya kebijakan setempat aja bang. Thaks ucapnya melalui whaatshaap.(Antoni.s)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *