MEDAN – Petugas dari Polda Sumatera Utara berhasil menangkap seorang pria diduga pengedar sabu di Jalan Besar Tembung Desa Bandar Khalipa Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang.
Dari pelaku bernama M Nandri Nasution (24), petugas menyita sabu-sabu seberat 800 Gram.
Kabid Humas Polda Sumatera Utara Kombes Pol Hadi Wahyudi menyebutkan, pelaku ditangkap pada Jumat (20/8/2021) lalu berdasarkan laporan masyarakat yang resah dengan aktivitasnya.
“Saat digeledah, petugas menemukan 6 bungkus plastik warna putih tembus pandang berisikan sabu-sabu,” sebutnya kepada wartawan, Jumat (27/8/2021).
Selanjutnya, pelaku mengaku masih menyimpan 11 bungkus sabu di dalam mesin cuci dan rencananya mau diantar kepada seorang pria yang masih dilidik dan dikembangkan.
“Selain sabu ada juga sepeda motor dan HP yang kita sita dari tersangka,”ucapnya.(Red)